#

Walikota Ternate Terima Penghargaan Dari UGM dan Kemenpora

<p>DISKOMSANDI - Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta, menjadwalkan akan memberikan penghargaan atas indeks transparansi pengelolaan keuangan daerah terbaik untuk regional Maluku dan Maluku Utara kepada Walikota Ternate, Dr. H. Burhan Abdurahman, SH, MM.</p> <p>Rektor UGM, Prof Ir Panut Mulyono, bersama Kementerian Dalam Negeri, direncanakan akan menyerahan langsung penghargaan tersebut dalam sebuah acara Dias Natalis Fakultas Ekonomika dan Bisnis ke-62 dan Dias Natalis Magister Akuntansi yang ke-15 di gedung Graha Sabha Pramana UGM, Kamis (7/9/2017), mendatang. Penghargaan kepada Pemkot Ternate ini diberikan atas penelitian yang telah dilakukan Prodi Magister Akuntansi FEB UGM beberapa waktu lalu.</p> <p>Dalam acara penyerahan penghargaan itu, juga akan dilakukan Seminar Nasional yang mengambil tema pengelolaan keuangan daerah dari WTO menuju keuangan yang sehat dan transparan. Kegiatan ini, juga turut dihadiri Walikota Ternate.</p> <p>Selain penghargaan dari UGM, Walikota Ternate juga akan menerima penghargaan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) atas kesuksesan Pemkot Ternate menggelar event Gowes Pesona Nusantara pada Juli lalu yang diikuti 867 peserta dengan etape Babullah-nya yang menawarkan pesona wisata sejarah kota Ternate.</p> <p>Penyerahan penghargaan akan dirangkaikan dengan kegiatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke XXXIV tahun 2017, bertempat di Stadion Dr. H. Moch Soebroto kota Magelang, Jawa Tengah, pada Sabtu, (9/9/2017), dengan tema Olahraga Menyatukan Kita. (als_diskomsandi)</p>

Berita

Berita Lainnya

#

Dampingi Sultan Ternate, Wali Kota Bakar Obor Perayaan Malam Ela-Ela

PEMKOT TERNATE – Perayaan malam Lailatul Qodar di Kota Ternate ditandai dengan dinyalaka ...

#

Wali Kota Salurkan Zakat Bagi Para Pengasuh TPQ se-Kota Ternate

PEMKOT TERNATE – Dalam rangka merealisasikan Ternate Kota Zakat, Badan Amil Zakat Nasion ...

#

Sampaikan LKPD tahun 2023 ke BPK RI, Sekda: Pemkot Ternate Siap Pertahankan Opini Wajar Tanpa Pengecualian

PEMKOT TERNATE – Sekretaris Daerah Kota Ternate Dr. H. Rizal Marsaoly, SE., MM mewakili ...

#

Sebanyak 311 Peserta PPPK Kota Ternate Tandatangani Perjanjian Kerja

PEMKOT TERNATE – Setelah melewati serangkaian seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanji ...