Rabu Menyapa di Puskesmas Gambesi, Sekda Ingatkan Peran Garda Terdepan Tenaga Kesehatan
PEMKOT TERNATE – Dalam rangka meningkatkan disiplin dan kualitas pelayanan kesehatan bag ...
PEMKOT TERNATE - Wakil Wali Kota Ternate Nasri Abubakar didampingi Camat Ternate Barat Hamid Muhammad, SE, secara resmi membuka Turnamen Sepak Bola Gawang Sedang Kulaba Cup Tahun 2025 yang digelar di Lapangan Bola Kaki Kelurahan Kulaba, Kecamatan Ternate Barat pada Rabu (31/12/2025), sebagai bagian dari upaya mendorong pembinaan olahraga di Kota Ternate.
Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Ternate Nasri Abubakar, menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada panitia pelaksana, pemuda, serta seluruh pihak yang telah berinisiatif dan bekerja keras menyelenggarakan turnamen tersebut.
“Kegiatan seperti ini bukan hanya ajang kompetisi olahraga, tetapi juga sarana mempererat silaturahmi, menumbuhkan sportivitas, serta memperkuat persatuan dan kebersamaan di tengah masyarakat,” jelasnya.
Wakil Wali Kota menegaskan bahwa sepak bola merupakan olahraga rakyat yang mampu menyatukan berbagai lapisan masyarakat. Melalui Turnamen Kulaba Cup ini, diharapkan dapat lahir bibit-bibit atlet sepak bola potensial, khususnya dari tingkat kelurahan dan komunitas.
“Melalui turnamen ini, kita berharap muncul bibit-bibit atlet sepak bola yang ke depan dapat mengharumkan nama kota di tingkat yang lebih tinggi,” harapnya.
Lebih lanjut disampaikan bahwa Pemerintah Kota Ternate memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan kepemudaan dan olahraga. Menurutnya, olahraga tidak hanya membentuk fisik yang sehat, tetapi juga membangun karakter disiplin, kerja sama tim, semangat juang, serta mental yang tangguh.
“Nilai-nilai inilah yang sangat dibutuhkan dalam membangun generasi muda Bumi Kie Raha yang unggul dan berdaya saing,” tegasnya.
Kepada seluruh peserta turnamen, Wakil Wali Kota berpesan agar senantiasa menjunjung tinggi sportivitas, fair play, dan saling menghormati, baik antar pemain, wasit, maupun suporter.
“Menang atau kalah adalah hal biasa dalam pertandingan, namun persaudaraan dan kebersamaan harus tetap menjadi yang utama,” pesannya.
Menutup sambutannya, Wakil Wali Kota berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar, aman, dan sukses hingga akhir pelaksanaan. (Tim_IKP Diskominfo Ternate)
PEMKOT TERNATE – Dalam rangka meningkatkan disiplin dan kualitas pelayanan kesehatan bag ...
PEMKOT TERNATE - Dalam rangka mengoptimalkan pemanfaatan ruang publik dan mendorong aktivi ...
PEMKOT TERNATE - Pemerintah Kota (Pemkot Ternate) mengambil langkah konkret untuk memastik ...
PEMKOT TERNATE - Upaya memperkuat penanganan sampah hingga ke tingkat kecamatan terus dila ...