#

Cegah Penyebaran Virus Corona, Gugus Tugas COVID-19 Kota Ternate Kembali Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Rumah Warga

DISKOMSANDI - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Desease (COVID-19) Kota Ternate, Rabu 22/04 kembali melakukan penyemprotkan cairan disinfektan.

Penyemprotan disinfektan itu, dilakukan di rumah-rumah warga, pasar dan tempat ibadah yang dilakukan dengan cara berjalan kaki di dua kelurahan yakni Kelurahan Kota Baru dan Kelurahan Toboko, Kecamatan Kota Ternate Selatan, Kota Ternate, Maluku Utara.

"Penyemprotan ini dilakukan untuk mencegah atau memutus mata rantai penyebaran Wabah Virus Corona di Kota Ternate," ungkap Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Ternate, M. Arif Gani.

Menurut Arif, penyemprotan disinfektan ini dilakukan agar masyarakat Kota Ternate merasa aman saat menjalankan ibadah puasa.

"Semoga penyemprotan ini membuat masyarakat nyaman dan aman menjalankan ibadah puasa," kata Arif. Menurut Arif, penyemprotan disinfektan ini akan dilakukan menyeluruh di semua kelurahan di Kota Ternate yakni sebanyak 77 kelurahan.

Selain melakukan penyemprotan disinfektan, tim gugus tugas juga memberikan himbauan tentang pentingnya menggunakan masker dan mencuci tangan serta menempelkan stiker di kantor lurah setempat dan tempat umum seperti pangkalan ojek. (Tim Redaksi)

Berita

Berita Lainnya

#

Sebanyak 266 Calon Jemaah Haji Kota Ternate Ikut Napak Tilas

PEMKOT TERNATE — Sekretaris Daerah Kota Ternate, Dr. H. Rizal Marsaoly, SE, MM secara la ...

#

Pimpin Apel Se-Kecamatan Ternate Tengah, Wali Kota : ASN Harus Peka Terhadap Lingkungan dan Tingkatkan Kualitas Pelayanan

PEMKOT TERNATE – Wali Kota Ternate Dr. M. Tauhid Soleman, M.Si memimpin apel gabungan Lu ...

#

Usai Cuti Bersama, Pemerintah Kota Ternate Gelar Apel Gabungan Sekaligus Halal Bi Halal

PEMKOT TERNATE - Wali Kota Ternate Dr. M. Tauhid Soleman, M.Si memimpin apel gabungan seka ...

#

Wali Kota Buka Festival Ela-Ela di Sango

PEMKOT TERNATE – Wali Kota Ternate Dr. M. Tauhid Soleman, M.Si didampingi Sekretaris Dae ...