Pemkot Ternate Berikan Bantuan Kepada Warga Korban Kebakaran di Loto
PEMKOT TERNATE – Sekretaris Daerah Kota Ternate Dr. H. Rizal Marsaoly, SE., MM mengunjun ...
PEMKOT TERNATE – Ternate Andalan Hybrid Job Fair 2023 yang digelar di Hotel Jati Kota Ternate, pada hari pertama pembukaan, Senin (26/6/23) dipenuhi dengan ratusan para pencari kerja.
Pada Job Fair tahun 2023 ini, dibuka langsung oleh Wali Kota Ternate Dr. M. Tauhid Soleman, M.Si dengan mengusung tema “Tangguh Bersinergi : Menuju Ternate Andalan” yang diikuti oleh 20 perusahaan dengan jumlah lowongan kerja (loker) 25.763 termasuk untuk 5 orang disabilitas dan digelar selama 2 hari hingga Selasa, 27 Juni 2023.
Pembukaan tersebut dihadiri juga oleh Forkopimda Kota Ternate, Ketua TP PKK Kota Ternate Ny. Marliza M. Tauhid, Kepala Dinas Tenaga Kerja Dra. Nuraini Nawawi, M.M. dan sejumlah Kepala OPD di Lingkup Pemerintah Kota Ternate.
Wali Kota Ternate Dr. M. Tauhid Soleman, M. Si dalam sambutannya mengatakan bahwa tujuan dari job fair 2023 ini adalah untuk menanggulangi ketidakseimbangan masalah ketenagakerjaan yang mengakibatkan masih tingginya angka pengangguran di Kota Ternate.
“Pelaksanaan job fair ini tidak terlepas dari partisipasi aktif para pengusaha, perusahaan dan organisasi teknis yang menyerap banyak tenaga kerja dan harus dimanfaatkan oleh para pencari kerja,” ucap Wali Kota Ternate.
Selain itu, diharapkan para pencari kerja dapat terus meningkatkan keterampilan dan untuk dinas terkait seperti Dinas Tenaga Kerja baik Kota maupun Provinsi dan BLK dapat lebih banyak membuka pelatihan keterampilan.
Pada kesempatan tersebut, Wali Kota juga memberikan piagam penghargaan kepada para perusahaan-perusahaan yang membuka lowongan kerja pada Job Fair tahun ini.
Selain itu, Wali Kota dan Ketua TP PKK juga menyerahkan bantuan usaha kepada sejumlah penerima manfaat dan juga menyerahkan santunan Janinan Kematian BPJS Ketenagakerjaan. (Tim_IKP Diskominfo Ternate)
PEMKOT TERNATE – Sekretaris Daerah Kota Ternate Dr. H. Rizal Marsaoly, SE., MM mengunjun ...
PEMKOT TERNATE - Tim Penyusun Dokumen Aksi Perubahan Iklim Daerah Kota Ternate bersam ...
PEMKOT TERNATE - Pemerintah Kota Ternate menggelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda k ...
PEMKOT TERNATE – Pjs. Wali Kota Ternate Tahmid Wahab, S.Sos., ME melantik dan mengambil ...