#

Wali Kota Melepas 264 Jemaah Haji Asal Kota Ternate

PEMKOT TERNATE - Wali Kota Ternate Dr. M. Tauhid Soleman, M.Si melepas 264 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kota Ternate Musim Haji 1445 Hijriah 2024 Masehi, Selasa (14/5/24).

Pelepasan Calon Jemaah Haji (CJH) digelar di Gedung Dhuafa Center dan turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Ternate Dr. H. Rizal Marsaoly, SE., MM., Perwakilan Unsur Forkopimda Kota Ternate, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Ternate Drs. H. Salmin Abd Kadir, M.Pd.I., dan sejumlah Kepala OPD di Lingkup Pemerintah Kota Ternate.

Wali Kota Ternate Dr. M. Tauhid Soleman, M.Si dalam sambutannya mengatakan bahwa kesempatan untuk menunaikan ibadah haji ini merupakan sebuah penantian lama dari para jemaah hingga akhirnya mampu dipenuhi di Tahun ini karena adanya panggilan dari Allah SWT.

"Sebagaimana yang telah dilaporkan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Ternate bahwasannya Calon Jemaah Haji Kota Ternate berjumlah 264, ini adalah kuota kita, dari 1000 lebih jamaah calon haji untuk Musim Haji Tahun 2024 Provinsi Maluku Utara,” sebutnya.

Pada beberapa waktu lalu, Menteri Agama Republik Indonesia telah memberangkatkan Jemaah Haji Indonesia Fase 1, dan pada hari ini, pelepasan Calon Jemaah Haji dilakukan secara simbolis untuk nantinya akan berangkat ke Tanah Suci, Mekkah.

“Sebagai Pimpinan Daerah, saya selaku Wali Kota dan rekan-rekan Forkompimda Kota Ternate berharap agar Calon Jemaah Haji Kota Ternate menjaga kesehatan, kemudian ikutilah aturan yang berlaku, mendengarkan arahan petugas pendamping,” ucapnya,

Lanjut Wali Kota berpesan, ketika ada panduan, pemandu, pendamping atau petugas haji agar untuk ditaati serta menjaga kebersamaan sebagai warga Kota Ternate, saling mengingatkan, saling menolong, dan saling membantu satu dengan yang lain. Karena ini adalah bagian dari semangat gotong royong dalam melaksanakan ibadah haji.

“Kita sudah berbincang-bincang bahwa keinginan untuk ibadah Haji oleh masyarakat Indonesia sangatlah tinggi. Oleh sebab itu, jumlah jemaah haji kita termasuk yang paling besar di dunia,” pungkas Wali Kota.

Wali Kota juga mengatakan bahwa banyak doa dan harapan yang diinginkan oleh bapak ibu calon Jemaah Haji, termasuk keluarga dan kami semua.

“Saya pribadi mendoakan agar calon jemaah haji diberikan keberkahan, kesehatan sehingga dapat melaksanakan seluruh aktivitas ibadah haji dengan baik. Insha Allah bapak ibu sekalian menjadi Haji yang mabrur,” harapnya.

Wali Kota juga menambahkan bahwa nantinya di Tahun depan, Pemerintah Kota Ternate akan memfasilitasi seluruh kegiatan napak tilas, simulasi Haji bagi Calon Jemaah Haji sebelum berangkat ke Tanah suci. Ini bertujuan untuk tidak memberatkan Calon Jemaah Haji kita, sehingga mereka lebih siap secara lahir dan batin.

Pelepasan ditandai dengan penyerahan bendera merah putih dari Wali Kota Ternate kepada Ketua Kontingen Haji Kota Ternate. (Tim_IKP Diskominfo Ternate)

Berita

Berita Lainnya

#

Menyambut HUT Ke-79 RI, Pemkot Ternate Bagikan Bendera Merah Putih dalam Gerakan Nasional Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih

PEMKOT TERNATE - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia ...

#

Proper "SI BATAGI", Pengoptimalan PAD Dengan Pemberdayaan Jukir Liar

PEMKOT TERNATE - Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kota Ternate, Mochtar Hasyim, S.Pi., ...

#

Konsolidasi Organisasi Roadshow Penasehat dan Pemberian Bantuan Pendidikan

PEMKOT TERNATE – Penasehat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Ternate Ny. Marliza M. Tau ...

#

Lantik Pengurus Kota Purna PPI Ternate, Wali Kota : Semoga Bisa Menjadi Mitra Strategis Pemerintah

PEMKOT TERNATE - Wali Kota Ternate, Dr. M. Tauhid Soleman, M.Si membuka dengan resmi Rapat ...